01 Februari 2014

Memaksimalkan Keyboard iPad (Fungsi Navigasi)

Mengetik menggunakan keyboard di laptop mungkin sudah menjadi hal yang biasa karena semua fitur yang kita butuhkan semuanya tersedia dengan lengkap. Namun akan terasa berbeda jika kita menggunakan virtual keyboard pada perangkat iPad. Salah satu hal yang sangat berbeda adalah tidak tersedianya tombol navigasi (tanda panah).

Bagi sebagian pengguna iPad mungkin itu tidak terlalu masalah, namun saya pribadi yang terbiasa dengan keyboard laptop merasa tidak nyaman, karena kalau ingin mengedit teks sangat sulit. Lalu benarkah tombol navigasi itu tidak tersedia? Secara fisik memang tombol navigasi tidak tersedia namun fungsi navigasi tetap ada. Caranya adalah dengan menggeser (mengusap) jari pada barisan huruf dari kiri ke kanan (panah kanan) atau sebaliknya untuk panah kiri seperti pada gambar berikut:

Untuk tanda panah ke atas dan ke bawah cukup mudah dilakukan dengan tap atau menyentuh bagian atas dan bawah yang akan diedit. Jika teks yang akan diedit berada pada bagian tengah kata maka cara ini sangat membantu.

Demikianlah salah satu tips memaksimalkan keyboard iPad. Sekedar catatan, tips ini saya uji coba di iPad 3 (Cellular + WiFi) dan belum mencobanya di jenis iPad yang lain karena yang saya punya cuma iPad seri ini doang.

2 komentar:

Unknown on 03/09/14, 00.55 mengatakan...

ya ya ya ya
luar biasa

Mobile App Development Delhi on 05/12/14, 14.53 mengatakan...

I hope you will keep on submitting new articles or blog posts & thank you for sharing your great experience with us.


Posting Komentar